Resep Kue Widaran Keju
Kue widaran keju merupakan salah satu kue tradisional yang bisa dibilang mirip dengan kue telur gabus yang memiliki cita rasa manis karena pada permukaan kue telur gabus terdapat lapisan gula bubuk yang dicairkan. Sedangkan untuk kue widaran keju memiliki rasa yang cenderung gurih dan asin. Untuk membuatnya anda bisa intip resepnya dibawah ini, kemudian ikuti langkah atau cara membuatnya.
Bahan:
Bahan:
- 400 gram Tepung beras ketan
- 4 butir Kuning telur ayam
- 2 pcs Putih telur (dikocok hingga kaku)
- 100 gram Keju cheddar parut
- 2 sendok teh Garam dapur
- 100 ml Air bersih
- Minyak goreng secukupnya
- Langkah pertama yaitu Anda harus menyiapkan sebuah wadah atau mangkuk yang berukuran besar kemudian masukkan tepung beras ketan, kuning telur ayam, garam dapur, keju cheddar parut, dan air bersih secukupnya kemudian aduk – aduk semua bahan tersebut hingga tercampur secara merata.
- Setelah itu tambahkan putih telur yang sudah dikocok sebelumnya ke dalam adonan tadi, aduk – aduk hingga semua bahan tercampur sempurna dan menjadi kalis dengan menggunakan mixer atau spatula kayu.
- Selanjutnya cetak adonan dengan menggunakan tangan hingga berbentuk seperti cabai besar.
- Kemudian siapkan wajan penggorengan dan tuangkan minyak goreng yang agak banyak lalu panaskan di atas kompor dengan nyala api sedang.
- Setelah minyak goreng panas, masukkan adonan kue widaran keju yang sudah dicetak sebelumnya ke dalam wajan penggorengan.
- Lalu gorenglah adonan hingga matang dan berubah warna menjadi kuning keemasan.
- Jika dirasa sudah matang, angkat dan tiriskan kue widaran keju lalu biarkan hingga dingin.
- Masukkan dan simpan kue widaran tersebut di dalam toples kaca dan ditutup rapat.
- Kue widaran keju sudah siap untuk dihidangkan.